Home » , , » Baru Proses Produksi, Paket Bore Up Yamaha R15 Sudah Beredar

Baru Proses Produksi, Paket Bore Up Yamaha R15 Sudah Beredar

Sudah kita ketahui bersama pada quartal pertama tahun 2014 ini Yamaha telah memperkenalkan motor terbarunya yang diberi nama Yamaha YZF-R15. Motor R series berkapasitas 150 Cc ini diprediksi akan laku keras di pasaran mengingat harganya yang hanya Rp 28 juta. Yamaha R15 adalah sebuah motor untuk anda yang menginginkan motor sport dengan desain R-series namun dengan harga yang terjangkau. Produk-produk Yamaha berlabel R-series memiliki 5 hal pokok yang tetap dipertahankan yakni aerodynamic body (bodi yang aerodinamis), Dual Furious Headlamp (headlamp ganda), Mass Forward (distribusi berat ke depan), Muscular Look (tampilan yang kokoh), serta Sharp and Hightail ( Body belakang runcing dan tinggi). 
Paket Bore Up Yamaha R15 Sudah Beredar

Meski Yamaha YZF-R15 ini masih dalam tahap produksi, namun sudah banyak ditemui paket bore up Yamaha R15 dipasaran. Basis mesin dari Yamaha R-15 ini serupa dengan Yamaha Vixion baik yang versi lama atau baru. Maka tak heran saat ini telah beredar paket penambah stamina untuk Yamaha R15 tersebut. Nah hal ini tentunya sangat cocok untuk anda yang suka utak-atik jeroan demi tampil lebih garang. Dari berbagai sumber yang kami dapatkan, berikut beberapa produk paket Bore Up Yamaha YZF- R15.

Paket Bore Up Yamaha YZF- R15

  1. SRP
    Produk asal Taiwan ini bisa ditebus dengan uang senilai Rp 1,2 juta. Bahan yang digunakan untuk blok silinder adalah nicasil. Tersedia 2 pilihan untuk diameter piston yakni 65 mm dan 66 mm. Jika anda mau mengaplikasikan paket bore up Yamaha R15 yang satu ini, maka kapasitas silinder dipastikan akan melonjak menjadi 195 cc dan 200 cc.
  2. X1R
    Hampi mirip dengan SRP, produk ini juga berasal dari Taiwan dan juga terbuat dari nilcasil untuk silindernya dan telah menggunakan forged piston. Hanya saja ukuran yang disediakan hanya 62 mm sehingga bisa membuat kapasitasnya menjadi 178 cc. Untuk harga memang lebih murah yakni Rp 900 ribu. 
  3. KTC
    Harga paket bore up Yamaha R15 berlabel KTC ini sama dengan produk X1R yakni Rp 900 ribu untuk yang diameter 62 mm. Sedangkan untuk diameter 66 mm dibanderol lebih mahal yakni Rp 1,35 juta. Anda akan mendapatkan blok silinder berbahan keramik dan Forged Piston.
  4. Y&B
    Untuk produk yang satu ini memiliki harga yang jauh lebih murah dari ketiga paket bore Yamaha R15 diatas. Produk yang juga berasal dari Taiwan ini dipatok Rp 500 ribu saja. Hanya saja bahan yang digunakan bukan dari keramik dan piston yang digunakan non-forged. Untuk diameter hanya tersedia ukuran 60 mm saja.
Demikianlah paket bore up Yamaha R15 yang bisa kami sajikan. Tertarik untuk mengaplikasinya pada Yamaha R15 milik anda agar performanya lebih garang? Hmm selamat mencoba…
Diberdayakan oleh Blogger.
 

Copyright © 2013. MOTOR TUKANG KEBUT - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger